Polresta Bulungan Gelar Upacara Peringatan Hari Sumpah Pemuda ke-96, Tegaskan Semangat Persatuan dan Kemajuan Bangsa

Polresta Bulungan Gelar Upacara Peringatan Hari Sumpah Pemuda ke-96, Tegaskan Semangat Persatuan dan Kemajuan Bangsa" TANJUNG SELOR, Polda Kaltara, Polresta Bulungan – Dalam rangka memperingati Hari Sumpah Pemuda ke-96, Kepolisian Resor Kota (Polresta) Bulungan melaksanakan upacara yang berlangsung di Mako Polresta Bulungan pada Senin (28/10/2024). Upacara yang khidmat ini dihadiri oleh seluruh anggota kepolisian di Polresta Bulungan. Bertindak sebagai inspektur upacara, Kabag Ops Polresta Bulungan, Kompol Kemas Zein Erie Limantara, S.I.P, S.I.K, mewakili Kapolresta Bulungan AKBP Rofikoh Yunianto, S.I.K. Dalam kesempatan tersebut, Kompol Kemas Zein Erie Limantara membacakan amanat dari Menteri Pemuda dan Olahraga, yang menyampaikan aman pentingnya peran pemuda dalam membangun bangsa yang kuat dan sejahtera. Upacara diawali dengan pengibaran bendera Merah Putih oleh pasukan pengibar bendera, diiringi lagu kebangsaan Indonesia Raya yang dinyanyikan oleh seluruh peserta. Sebagai pengingat nilai-nilai luhur Sumpah Pemuda, dilakukan pula pembacaan Undang-Undang Dasar 1945 dan naskah Kongres Pemuda, yang mempertegas komitmen terhadap persatuan dan kesatuan bangsa. Dalam amanatnya, Menteri Pemuda dan Olahraga menyampaikan pesan agar seluruh elemen kepemudaan terus memajukan berbagai aspek pelayanan hingga tercapainya Indonesia yang maju, besar, dan sejahtera. “Upaya ini dilakukan dalam bentuk pemajuan yang simultan, sinkron, dan terkoordinasi baik di tingkat pusat maupun daerah,” ungkapnya. Kompol Kemas Zein Erie Limantara menambahkan bahwa peringatan Hari Sumpah Pemuda ini merupakan momen penting untuk merefleksikan kembali peran strategis pemuda dalam menjaga persatuan dan berkontribusi pada kemajuan bangsa. “Melalui semangat Sumpah Pemuda, kita berharap generasi muda di Kabupaten Bulungan dan seluruh Indonesia terus berinovasi, berkolaborasi, dan bersinergi demi mewujudkan Indonesia yang lebih kuat dan sejahtera,” ujarnya. Upacara ini ditutup dengan do'a bersama dan mengakhiri rangkaian acara yang diharapkan dapat menjadi motivasi bagi generasi muda untuk terus berperan aktif dalam pembangunan bangsa dan menjaga keutuhan NKRI. (HmsPolresta) https://mci.life/polresta-bulungan-gelar-upacara-peringatan-hari-sumpah-pemuda-ke-96-tegaskan-semangat-persatuan-dan-kemajuan-bangsa/?feed_id=62589&_unique_id=671f4354e76fe

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama